Anak Penangkap Hantu

Rating:★★★
Category:Books
Genre: Childrens Books
Author:Caca
Hantu selalu seram? Kalau nonton sinetron-sinetron mistis Indonesia sih, iya. Apalagi buku-buku cerita Indonesia jaman baheula. Dari genderuwo sampai kuntilanak (kuntilibu, kuntil bapak :D).

Tapi buat Caca, hantu tidaklah harus seram. Maka gadis cilik ini pun menciptakan karakter hantu yang unik dan lucu dalam buku terbarunya ini. Mojiku, hantu pemain sirkus bermata satu. Big Foot, hantu berkaki besar dan bercula. Body Dance, hantu bertelingan kelinci dengan tiga mata yang suka menari. Tarhil alias Tarzan Jahil, hantu yang suka iseng mengambil barang orang lain. Dan Dragon Drakula, hantu paling "seram" di buku ini

Ceritanya sendiri tentang Adam, anak kecil pemberani yang gemas dengan hantu-hantu yang sering mengganggu pikiran anak-anak kecil. Maka, Adam pun berpetualang menangkap hantu-hantu tersebut agar tidak lagi menganggu anak-anak, juga agar orang-orang tidak takut pada hantu. Sebab buat Adam takut pada hantu itu tidak pantas. Manusia hanya boleh takut pada Allah.

Bagaimana cara Adam menangkap hantu-hantu itu? Hihihi, lucu deh. Contohnya saat akan menangkap Mojiku, Adam tak takut, malah menertawakan. Efeknya, Mojiku jadi sedih karena ditertawakan, tubuhnya pun mengecil dan mengecil hingga akhirnya Adam menangkapnya dan memasukkannya dalam botol.

Saat berhadapan dengan Tarhil, Adam harus menjawab tebakan-tebakan Tarhil. Lain lagi saat menghadapi Body Dance, Adam harus menari (padahal nggak sengaja).

Buku cerita yang unik dan cerdas. Imajinasi Caca patut diacungi jempol deh! Caca bisa membalik "image" hantu. dan memang itu tujuan Caca ketika menulis buku ini. Dalam launching bukunya Ahad lalu di Gramedia Depok, Caca bilang kalau selama ini dia gemas dengan hantu-hantu yang sering digambarkan dengan begitu seram. "Bikin takut anak-anak. Padahal kita cuma boleh takut sama Allah."

Bukannya seram, saya yakin anak-anak akan tertawa baca buku ini, dan yang terutama, mudah-mudahan nggak takut lagi dengan hantu (yang nggak jelas apa, siapa, gimana, mau apa eh-eh :D). Plus hanya takut pada Allah.

----------------
Penerbit: LPPH
Tahun: 2006

Comments

  1. hihihi, kayaknya lucu banget sih karakter hantu-hantunya Caca.. kalo dibikin film kayak apa tuh :)) Tante Dee kira-kira cocoknya jadi karakter hantu yang mana hehehe..

    ReplyDelete
  2. Daku pilih hantu yang sholihah aja deh, hihihi

    ReplyDelete
  3. takut sama Allah kan beda sama takut sama hantu ...
    (kalau takut sama Allah mustinya mendekatkan kita pada-Nya,
    kalau takut sama hantu kan bikin orang lari ... hi hi hi :) )

    ReplyDelete
  4. Subhanallah.... bravo Caca... emang seh, sptnya lutu juga ya kalo semua hantu itu spt yg digambarkan oleh Caca. Jadi inget Casper neh...

    ReplyDelete
  5. bsia2 hantu pada pensiun ya mbak, soale profesi nakut2innya udah gak laku lagi, hihihi

    ReplyDelete
  6. sholihah, baik hati, cantik dan tidak sombong ya Dee...hehehe...itu mah malaikat, bukan hantu

    ReplyDelete
  7. eh bukannya itu bidadari, mbak? malaikat emang cantik? hihihi

    ReplyDelete
  8. nah, ini (caca) juga calon penulis masa depan, yang mudah-mudahan akan sekuat cerita2 orang tuanya. amien.

    ReplyDelete

Post a Comment